Header Ads

PAC Rijalul Ansor Kertek Gelar Lapanan Pengajian Kitab di Pondok Pesantren


Wonosobo, harianwonosobo.com (20 febuari 2021 / 8 Rajab 1442H) - Dalam peraturan organisasi Gerakan Pemuda Ansor Nomor : 02/KONBES-XVIII/VI/2012, Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalul Ansor adalah lembaga yang memiliki Visi Revitalisasi Nilai dan Tradisi, serta Misi Internalisasi nilai Aswaja dan Sifatur rasul. Adapun fungsi MDS Rijalul Ansor adalah Sebagai upaya melakukan konsolidasi kiai dan ulama muda, dan bertugas untuk Mensyiarkan ajaran-ajaran dan amalan-amalan keagamaan dengan paham Aqidah Ahlus sunnah wal Jama’ah sesuai tuntunan dari masayyih Nahdlatul Ulama dan para Wali penyebar agama Islam di Nusantara. guna menjaga memelihara dan menjamin kelangsungan kejayaan aqidah ahlussunah wal jama’ah ala Nahdlatul Ulama.

Dengan semangat slogan harlah nu ke-95M / ke-98H ini, PAC Rijalul Ansor Kertek mengadakan kegiatan Lapanan Kajian Kitab Ahlussunnah wal jamaah guna memperkuat aqidah aswaja annahdhiyyah bagi kader GP Ansor kertek. Dan Kegiatan lapanan kajian kitab dilaksanakan setiap sabtu pahing ke beberapa pondok pesantren di kecamatan kertek, yang diawali pelaksanaannya pada hari sabtu pahing 20 febuari 2021 di pondok pesantren Al-Manshuriyyah mlandi, asuhan KH Muhammad Ngalim Alh (dewan syuriah MWCNU Kertek). Dalam acara tersebut beliau menjelaskan tentang Ke-Aswaja-an yang merujuk dari kitab Risalah Aswaja karya Syeikh Hasyim Asyari, Hujjah Aswaja karya KH Ali Maksum dan dari kitab Kawakib AlMa’ah karya Syeikh Abu fadhol Senoriy.





Kegiatan pengajian ini dilakukan dengan maksud untuk mewujudkan ruh Gerakan Pemuda Ansor, Rijalul Ansor, dan Banser, serta bertujuan untuk mempererat silaturrahim antar kader Ansor dan para masyayikh/Ulama, dan harapannya kegiatan tersebut dapat menumbuhkan kader GP Ansor yang berkarakter, berilmu, dan kuat dengan aqidah aswaja. (Ungkap Cak Syahir BA, selaku Ketua PAC MDS Rijalul Ansor Kertek).

Dalam kegiatan Lapanan pengajian Kitan Rijalul Ansor tersebut dihadiri kader Ansor ranting se-kecamatan Kertek dan juga dihadiri oleh Ketua PAC Ansor, Komandan Rayon, dan Sekjen MWCNU Kertek.

*kontributor: Cak Syahir

No comments

Powered by Blogger.